Sunday, April 16, 2006

Keanehan (baca: keistimewaan) seorang Wisnu

Tante Devina sekitar sebulan lalu memberikan tag untuk membahas keanehan Wisnu. Bagi kami (sebetulnya), sepertinya hampir tidak ada yang aneh tentang Wisnu. Jadi membutuhkan lebih dari sekitar sebulan untuk mengumpulkan data dan menyimpulkan, bahwa, somehow, Wisnu punya juga beberapa keistimewaan.

Pertama, mudah tidur dan tertidur.
Ini benar-benar berkat bagi kami. Kalau sudah mengantuk, dalam posisi apa saja dan dimana saja, meskipun ditengah hiruk pikuk orang banyak, Wisnu bisa terlelap berjam-jam. Tidak perlu di atas kasur yang empuk atau dengan selimut kesayangan, begitu mengantuk, Wisnu tinggal menghisap ibu jari kiri dan dalam hitungan detik akan terbang ke pulau kapuk.

Waktu usianya kurang dari setahun, seringkali pada saat makan, belum habis makannya, Wisnu bisa terlelap di atas High Chair-nya. Bayangkan saja, sewaktu kami bepergian dengan kereta berjam-jam dari Yokohama ke Nigata, dalam kereta yang penuh sesak, Wisnu bisa tidur lelap di atas strollernya. Di dalam mobil tua Aki, di tengah hari bolong, walau berpeluh keringat, Wisnu bisa tertidur lelap. Waktu kami ke factory outlet, Wisnu bisa dengan santainya tidur diatas strollernya, walaupun belum makan dan suasana sekitarnya hiruk pikuk.

Masih soal tidur, Wisnu termasuk early bird—dalam artian waktu tidurnya lebih awal dari anak-anak lain. Dari bayi sampai umur setahun, kalau sudah jam 6 sore, Wisnu pasti tidur lelap sampai subuh. Untuk memberi susu pada jam 9 malam dan jam 12, baby sitter pun kudu “kerja keras” membangunkan Wisnu. Botol susu dijejalkan ke mulutnya pun tidak berhasil membangunkannya. Ditepuk-tepuk pipinya, diguncang-guncang badannya, tetap saja dia tertidur.

Setelah lebih dari setahun, waktu tidurnya mundur menjadi jam 7.30 malam dan bangun jam 7 pagi. Meskipun siangnya Wisnu tidur siang 2 sampai 3 jam, jadwal tidur hampir tidak pernah bergeser. Kalaupun pernah sesekali jam tidurnya terlambat karena ada tamu atau dalam perjalanan, besoknya pasti Wisnu teler berat yang akan berakibat entah tidur siang yang lama atau berangkat tidur lebih jauh.

Kedua, lebih senang makan sayur dibanding ayam/ikan.
Rasanya tidak jarang orang tua mengeluh anaknya tidak mau makan sayur. Wisnu mah malah kebalikannya, baru mau makan kalau dilihatnya ada sayuran di piringnya. Coba saja bujuk dengan perkataan “ pake sayur ini ‘nu”, biasanya dia jadi tertarik untuk makan. Seringkali makanan yang ada di piringnya yang dilahap habis adalah sayuran, sedangkan nasi dan lauk lainnya masih tersisa.

Rahasianya supaya anak mau makan sayur? Percaya atau tidak, waktu ibu hamil, memang bawaannya pengen makan sayur. Setiap pagi, ibu makan kukusan brokoli, wortel, buncis dan jagung. Tambahan lagi waktu Wisnu sudah mulai makanan padat, jenis makanan yang diperkenalkan pertama kali adalah sayur-mayur (bukan bubur instant atau biscuit manis )—jadi bubur dengan satu jenis sayur yang sama selama 3 hari berturut-turut. Setiap 3 hari sekali Wisnu diberikan jenis sayuran lain . Hal ini sebenarnya dilakukan karena Wisnu sempat terkena kolik pada usia 3 bulan dan menurut salah satu buku sayuran tertentu bisa menyebabkan kolik sehingga pemberian makanan pada bayi sebaiknya dilakukan bertahap dengan cara memperkenalkan hanya satu jenis makanan selama 3 hari –karena reaksi alergi atau lainnya baru terlihat setelah 3 hari. Kami juga tidak pernah menyangka hasilnya malah luar biasa—Wisnu menjadi anak yang suka sayur.


Ketiga, minum susu setiap kali haus
Dalam usianya yang hampir tiga tahun ini, setiap kali haus yang dimintanya adalah susu. Padahal dia baru makan nasi, yang diminta adalah susu.Hal ini terus terang bisa bikin ibu dan aji ketar-ketir memikirkan budget untuk susu. Kalau dituruti, susu 900 gram bisa dihabiskan hanya dalam 3 hari. Padahal, jaman sekarang, mana ada susu murah???

Keempat, indera ke-6 atau penebak jitu?
Mungkin sebagian dari anda tidak percaya mengenai indera ke-6. Tapi apa dong namanya? Seringkali di halte bis, Wisnu berseru “ bis datang” dan sekonyong-konyong muncullah bis. Atau Wisnu sering menyebut “ Akira pup” atau “Aji datang” dan beberapa menit kemudian barulah hal tsb terjadi.

Yang sering bikin ibu merinding adalah waktu dulu di Yokohama, malam sebelum tidur, dalam kamar yang gelap, saat aji belum pulang, Wisnu berceloteh “ ibu, ada boneka di atas “ (menunjuk ke langit-langit) dan berlanjut “ada 3, ada tangan, kaki gak ada” Huehhhh…..bikin ibu merinding aja judulnya! Apalagi ditambahi ucapan Wisnu “ Wisnu bobo dulu ya, boneka, dadah”. Kalo ada jawaban dari “para boneka tsb” apa jadinya????

Di Jakarta, sekitar waktu magrib , kadang Wisnu masih berlari-lari di teras belakang rumah dan tiba-tiba berhenti mematung memandang ke arah kebun . Meskipun ngeri untuk mendengar jawaban Wisnu, ibu bertanya juga , “Kenapa, ‘nu?” lalu dengan ekspresi muka yang tegang dia menjawab sambil menunjuk, “ Ada cat (kucing)” . Ibu mengikuti telunjuk Wisnu, tapiii..kok gak ada apa-apa sih? Nah tuh dia ….

Kelima, sangat pemaaf.
Kalau berkelahi dengan sepupunya, walaupun dia dipukul, dijambak, jarang sekali dia memukul balas. Paling-paling dia hanya menangis dan memberikan mainan yang dijadikan bahan rebutan. Pun kalau dipukuli berkali-kali sampai dia tak berdaya, Wisnu cuma menangis dan sesaat kemudian saat sepupunya meminta maaf , dengan muka masih basah airmata dia bisa menjawab, “ iya, main sama-sama ya” atau “ gak usah pukul-pukul ya”. Heran.



Special Things about Wisnu

Here is the tag from Aunty Devina: eventhough we still think there is no weird things about Wisnu but Wisnu is special in his own way.

First, he sleeps easily.
It’s a blessing in disguise for us, especially when we need to take him with us for shopping or other important things such as to the Ward Office, hospital, etc. Just put him on his stroller, he’ll start sucking his left thumb and fall asleep easily. He could sleep in this position like two or three hours despite the noise and heat. He does not need to lie down on soft mattress or to be swindled by soft blanket.

Wisnu’s sleeping behavior does not change so much. Since he was born, he sleeps for long hours and after 6 pm he’ll sleep tight and wake up at 5 am. When it was the time for the baby sitter to give him milk at 9 and 12, it takes really extra effort to make him drink as the baby sitter would have to shake his body, tap his cheeks, or anything else but Wisnu kept his eyes closed. In Yokohama he would sleep at 7 or 8 and gets up at 7 as soon as he heard the jingle of Aida-aida from NHK TV. Now, we are back in Jakarta and he goes to bed a little late –at 8 or 9 and wakes up at about 8-9 –jet lag?

Wisnu sleeps for long hours. He could take 4 hour nap and still goes to bed at 8 pm and wakes up at 8. If he’s very tired he could sleep from 4 pm to 7 am the following day—skipping his dinner and only opening his eyes to ask for milk and going back to bed easily.


The second special thing : He prefers vegetables to fish or chicken
Some parents might envy us for this—Wisnu would not eat if there is no vegetables on his plate. Boiled carrot, string beans or broccoli would be more enticing for Wisnu than chicken or fish. Our magic word to make him eat is, “ Look, there is carrot (or other vegetable) on your plate!” and he would put the vegetables into his mouth and we could make him eat.

If you ask how to make your children eat vegetables voluntarily—well, I started to introduce vegetables to Wisnu since he was still in my womb. My regular breakfast menu during my pregnancy was boiled vegetables –especially broccoli, carrot, beans, corn, peas. Everyday? Yes, everyday!
Beside that, when we introduced solid food to Wisnu, we gave him porridge with one kind of vegetable for three consecutive days. It took us about a month to introduce all kinds of vegetables and after that we started adding fish or chicken in his porridge. We did this because he had a terrible colic when he was 3 months old and one of the books says that we should test the effect of vegetables for him by giving him only one kind of vegetable and see the reaction in three days. We never thought the careful diet plan resulted in great appetite for vegetables.

The third thing : He is a milk freak
Wisnu does drink milk a lot –when he’s thirsty or even after he finishes his lunch or dinner meal. If we give into his desire of drinking milk, one can of 900 gram milk can be consumed within only 3 days! It creates budget problem for us as children milk is quite expensive either in Yokohama or Jakarta.

The fourth : having the sixth sense (if you believe in so) or merely a good guesser?
When we were waiting for the bus, he would say, “ Here comes the bus” and several seconds after that the bus was really coming. Wisnu could also tell that Akira would have a bowel movement before it really happened. Moreover, before the bell rings, he sometimes says “ Aji is coming” and it is really Aji who is coming home !

The thing is sometimes it raised my goose bumps as he says “ Ibu, there are puppets on the ceilings, there are three of them with hands but no feet” meanwhile it was at night in our dark bedroom and Aji was not home yet .
Therefore sometimes we did not want to ask for more if he started saying such thing like “ there is a cat over there” and at the same time pointing at a dark corner at the backyard at dusk. We just did not want to know whether it was his imagination or he had a vision.

The fifth : very forgiving and full of compassion
He often has a fight with his cousin, Alexa. Wisnu will not do anything but crying eventhough Alexa hits his head, pulls his hair, scratches his face. He never wants to hits back. During the tug of war, when Alexa almost loses and starts to cry, Wisnu will let the toy go. When Alexa comes to him asking for an apology, he will always forgive her and simply saying, “ Please don’t hit me, it hurts” or “ Let’s share the toys”.


That is Wisnu based on our observation. About Akira? Don’t ask! It’s probably too early to say about him!